Perkumpulan Teochew Bersatu dan Lions Club Bagi-bagi Sembako di Medan
MEDAN — Perkumpulan Teochew Bersatu Kota Medan bersama dengan Lions Club Medan Liberty dan Leo Club Medan PMCI bagikan sembako untuk Abang Becak sebagai bentuk kebersamaan dan berbagi kasih di bulan Ramadhan tahun ini.
Kegiatannya dilakukan di Gedung Yayasan Tio Ciu, Jalan Gandhi nomor 123, Kecamatan Medan Area, Kota Medan pada Sabtu, 8 Mei 2021. Sembako yang dibagikan berupa beras, roti, biskuit, mi instan, minyak makan dan juga bingkisan.
Dalam kegiatan bagi sembako dengan abang becak tersebut, dihadiri Ketua Perkumpulan Teochew Bersatu Kota Medan Dr Agus Susanto Tan; Jacob Lie (Kepala Bidang Sosial); Kundjung (Sekretaris) juga pengurus lainnya Andellick; Budiman, Hermanto dan Husni Halim.
Dari Lions Club Medan Liberty dihadiri Kang Meri sebagai presiden Club dan Presiden Leo Club Medan yang di hadiri Wilhan.
Dr Agus mengatakan, berbagi kasih ini dilakukan sebagai bentuk rasa peduli antar sesama. Lebih dari satu tahun pandemi Covid 19 sudah menimpa Indonesia, ekonomi semakin menurun.
“Hari ini kegiatan kita itu berbagi dengan abang-abang penarik becak. Kita melihat sekarang ini dalam kondisi pendemi Covid 19 ini masyarakat susah,” ungkap Dr Agus.
Tidak hanya itu, mereka juga memberikan edukasi agar selalu menjaga kesehatan. Pada masa sekarang ini kesehatan yang paling utama, imun tubuh menurut gampang terkena penyakit.
“Kesehatan sekarang ini yang paling berharga, mencari rezeki pun harus tetap mematuhi protokol kesehatan,” ujarnya.
Dr Agus berpesan, meskipun hanya sederhana yang dibagikan semoga memberikan kebahagiaan bagi rekan yang akan merayakan Idul Fitri tahun ini.
“Kami harapkan bisa memberi kebahagian sedikit bagi saudara yang akan merayakan hari Idul Fitri 1442 Hijriah,” ungkapnya. ***
Tinggalkan Balasan